Sneak Presentation 30th Hot Wheels Collector Convention Part 5 : Theme Asst

Salam Diecast Indonesia...
Setelah sebelumnya saya sudah post mengenai sneak presentation 30th Hot Wheels Collector Convention Part 1 : Basic cek di sini, Part 2 : Car Culture cek di sini, Part 3 : Replica Entertainment dan Pop Culture cek di sini dan Part 4 : HW Collector cek di sini. Kini tiba waktunya untuk Sneak Presentation Part 5 : Theme Asst. Sebelumnya sengaja saya pisah menjadi beberapa part karena jika di gabungkan akan sangat panjang sehingga saya bagi-bagi agar sesuai dengan edisinya dan lebih mudah di baca. Photo by Lamley dan T-Hunted.



Theme Asst itu sama saja dengan edisi khusus seperti edisi BMW dan Mustang Perfomance atau Fast Furious di tahun 2016, bedanya edisi-edisi bocoran ini akan akan masuk ke edisi 2017. Nah yang pertama, nampaknya tahun depan akan ada edisi khusus dari HW Target Nostalgia yang untuk sementara bocoranyya baru satu model yakni Combac Medic. Seperti gambar di bawah :


Dan akan ada HW Racing Circuit yang sementara bocoranya yakni 1969 Pontiac GTO, 2010 Pro Stock Camaro, dan 1969 Corvette. Penampakan akan seperti gambar di bawah :


Kabar menarik akan datang untuk penggemar Camaro, karena di perayaan ke 50 tahun-nya akan dirilis edisi khusus Camaro yang untuk sementara akan di isi 1967 Camaro dan 1985 Camaro IROC-Z. Sebenarnya edisi ini sudah nampak di beberapa web seperti T-Hunted dengan total keseluruhan 8 model, berikut penampakanya :



Dan bagi pecinta seri Fast Furious nampaknya juga akan berbahagia karena tahun depan akan dirilis juga. Untuk sementara bocoranya ada Honda S2000, karena gambarnya gelap kemungkinan besar Honda S2000 kali ini diadaptasi dari mobil Johnny Tran seperti di film Fast Furious 1, dan Toyota Supra 1994 akan kembali hadir dengan warna putih kemungkinan adalah mobil dari Paul Walker di film Fast Furious 7 saat adegan terakhir dengan iringan lagu dari Wiz Khalifa – See You Again.



Dan terakhir tahun 2017 akan rilis kembali edisi Camoulfage setengah mateng, kenapa saya sebut setengah mateng karena saat pertama kali di lihat Card-nya itu benar-benar camoulfage tapi pas dilihat tampo aslinya yaelahhh setengah mateng tidak full body. Siapa yang setuju dengan saya? Edisi Camoulfage pertama kali rilis tahun 2015 dengan 6 model, kabar baiknya dilansir dari situs Hotwheels Collector tahun ini edisi Camo 2015 akan dirilis lagi, khusus di Walmart hahaha. Nah bocoran Camoulfage untuk tahun 2017 sementara bocoranya baru 1983 Chevy Silverado dengan tampo yang setengah mateng juga. Berikut penampakanya :


Cukup sekian jangan lupa Like dan Subscribe atau Follow Instagram, Blog dan Fans Page FB Diecast Indonesia.

Best of Matchbox 2016 di sini

Daftar Matchbox Box L 2016 di sini
Daftar Hot Wheels Box A 2017 di sini
Daftar Hot Wheels Box B 2017 di sini 
Daftar Hot Wheels Box C 2017 di sini
Daftar Hot Wheels Super Treasure Hunt 2017 di sini



0 Response to "Sneak Presentation 30th Hot Wheels Collector Convention Part 5 : Theme Asst"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel